Duple interpretation adalah istilah yang biasa digunakan untuk not-not triplet yang dimain pada not-not yang bukan triplet sehingga terjadi pergeseran. Kenapa terjadi pergeseran? Karena jumlah not triplet dimulai dari 3, 6, 12, 24 dan seterusnya, sedangkan jumlah not yang bukan triplet 2, 4, 8, 16, 32 dan seterusnya.
Dalam latihan duple interpretation sudah tentu anda seharusnya sudah bisa membaca not balok dan menghitungnya. Karena jika tidak anda mungkin akan kesulitan dalam memahaminya. Ok, perhatikan accent (aksen) berikut:
Bar (birama) di atas berisikan sixteenth note (not 1/16) dengan time signature 4/4 dan pasti jumlah not nya 16. Sekarang perhatikan aksen berikut :
Terlihat bedanya kan? Pada ilustrasi kedua kita memainkan aksen pertiga not atau aksen triplet sebagai not yang bukan triplet sehinggan aksen pun bergeser pada tiap ketuknya.
Bentuk-bentuk duple interpretation dari triplet akan menghasilkan ritme-ritmet yang menarik. Tidak hanya aksen tetapi juga kombinasi dengan tom atau cymbal juga bisa diaplikasikan.
Ok, Bro selamat mencoba. C u....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar